Awal yang baik bagi Garuda! Tim Indonesia yang diperkuat para pemain muda berhasil mengalahkan Myanmar dengan skor 1-0 di Piala AFF
Garuda muda Indonesia yang tampil di piala senior AFF 2024 berhasil mengalahkan Myanmar dengan skor 1-0 pada Senin malam di 9 Desember 2024. Pencetus kemenangan ini diberikan oleh Asnawi Mangkualam pada menit ke ke-75 memaksimalkan kemelut di lini belakang Myanmar. Dengan hasil ini, Indonesia mampu meraup 3 poin dan untuk sementara, dan bertahan di posisi ke 2 grup B Piala AFF 2024.
Bertanding di Stadion Thuwuna, Kota Yangon di Myanmar, Indonesia memberikan tekanan mulai usai kick off. Peluang pertama justru datang dari Myanmar pada menit ke-2, sebuah kesalahan Dony Tri berhasil dimanfaatkan Lwin Moe Aung. Untungnya sepakan Lwin masih melebar. Babak pertama ditutup dengan skor 0-0. Memasuki babak kedua, STY sebagai pelatih Indonesia memasukkan Asnawi Mangkualam, Rafael Struick, dan Victor Dethan untuk menambah serangan. Percobaan datang dari Rafael Struick pada menit ke-58. Sayang tendangan keras yang dilakukan Struick masih bisa ditangkap sempurna Zin Nyi Nyi Aung.
Indonesia hampir menggandakan keunggulan pada menit ke-81 melalui sundulan Kadek Arel, namun lagi-lagi Zin Nyi Nyi Aung tampil sigap di bawah mistar. Myanmar mencoba membalas, tetapi pertahanan Indonesia berhasil meredam serangan-serangan mereka. Di detik pertandingan berakhir, skor tetap 1-0 untuk kemenangan Indonesia meski wasit memberikan tambahan waktu tujuh menit. Setelah itu, Indonesia bertahan di posisi ke-2 klasemen sementara dikarenakan Vietnam menduduki peringkat sementara klasemen grup B setelah menang atas Laos dengan Skor 4-1.
Artikel diketik oleh Rafi Khairan Agus
Disunting oleh Alivia Ichsania Yuanani