Siapa yang sudah tidak sabar menunggu kabar terbaru dari gameMario Kart”? Akan ada kabar baik bagi para penggemar game Mario Kart maupun para gamers nih! Yakni akan meluncurkan gameMario Kart” serinya yang ke-9 dengan nama “Mario Kart World”. Pada saat mendemonstrasikan penampilan dari Nintendo Switch, tampak game Mario Kart sebagai bagian dari paket bundle dan juga game pertama yang ikut didemonstrasikan bersama Nintendo Switch 2. Tentunya hal ini akan menjadi sangat menarik karena akan dirilis secara eksklusif dan di waktu yang bersamaan.

Di kanal resmi Youtube Nintendo of America, pada unggahan Nintendo Switch 2 Direct yang diunggah pada tanggal 2 April 2025, tampak gameplay dari Mario Kart World dengan membuka sejumlah mode permainan yang baru. Dengan menghadirkan berbagai lintasan off-road yang membuat pemain dapat berlomba melawan pemain  lainnya di lintasan yang tidak biasa yang berjumlah 24 pemain dalam satu perlombaan, menambah keseruan dan merasakan tantangan yang luar biasa. Hal ini untuk pertama kalinya dalam sejarah franchise yang menampilkan beberapa fitur, lintasan dan penambahan jumlah karakter yang dapat dimainkan oleh banyak pemain. Beberapa fitur atau mode baru dapat dimainkan oleh banyak pemain, salah satunya adalah “Mode Knockout Tour” yang dimana pemain harus berada di posisi tertentu dengan melewati lintasan dan pos pemeriksaan secara berurutan dan mereka akan tereliminasi jika tidak mencapai pos pemeriksaan.

Akan masih ada banyak fitur lainnya yang pastinya tak kalah seru dengan fitur lainnya dan juga mode gameplay-nya juga bervariasi dan dapat menambah keseruan dalam pengalaman bermain “Mario Kart World” bersama Nintendo Switch 2. Dengan hadirnya banyak karakter dan juga kostum baru untuk karakter game tersebut, menjadikan seri ini menjadi seri dengan jumlah pemain terbanyak. Kabarnya, game ini akan diluncurkan pada tanggal 5 Juni 2025, bersamaan dengan launching dari Nintendo Switch 2.

 

Artikel ditulis oleh Regina Valencia

Disunting oleh Alivia Ichsania Yuanani