Ditengah huru-hara pilihan makan siang yang itu-itu aja, seperti mie ayam, nasi padang, ayam geprek, mie instan, dan fast food lainnya, ada satu opsi underrated yang bisa dipilih oleh mahasiswa di kala makan siang. Sandwich Animo Bakery cukup terkenal akan kue, roti, dan kopinya yang populer, tetapi sandwich yang mereka sajikan tidak kalah menarik. Menggunakan sourdough, baguette, ciabatta bread-nya yang fresh dan crispy dilengkapi dengan pilihan isi yang menarik cocok banget buat opsi mengganjal lapar dikala sibuknya jadwal kuliah.

Sumber dari Instagram Animo Bakery
Rekomendasi Menu:
1. Slow Cooked Beef With Tomato And Cheese

Sumber dari Instagram Animo Bakery
buat pecinta beef wajib coba ini! Perpaduan slow cooked beef yang ngebuat dagingnya super juicy dan lembut dilengkapi dengan saus tomat dan beberapa slice tomat utuh yang gurih, serta memberikan hint asam segar ditambah lelehan red cheddar cheese melted tipis yang buat your first bite jadi sempurna banget, paket sandwich ini juga dilengkapi oleh chipps yang pedas dan asin which is best combo for your lunch!
2. Grilled Chicken Asian Dark Sauce

Sumber dari Shopee
salah satu menu yang layak dicoba adalah “Grilled Chicken Asian Dark Sauce”. Dari namanya aja udah menarik banget, begitu juga sama rasanya, menggunakan Ciabatta Bread yang fluffy dan panas diisi sama potongan Chicken dark sauce yang juice dan strong ditambah irisan tomat pickled onion yang buat rasanya jadi balance dan makin nendang lagi dengan porsi yang mengenyangkan dan rasa yang super rich, tapi harganya masih terbilang murah, yakni under 40 ribu dan itu worth the price banget!
Meskipun dikenal sebagai “ bakery”, Animo bakery juga punya pilihan makan siang yang patut dicoba mulai dari pasta, sandwich, dan dessert enak lainnya. Sandwich-nya bisa jadi pilihan makan siang yang sat-set dan pastinya cocok buat mahasiswa yang memilih untuk menu makan yang praktis dan mengenyangkan. Animo bisa jadi pilihan alternatif yang gak kalah menarik dari tempat-tempat hits lain. Kadang, yang lowkey justru yang paling ngangenin. Jadi tunggu apalagi, ayo cepetan cobain enaknya hidangan Animo Bakery!
Artikel ditulis oleh Reifen Meiren
Disunting oleh Alivia Ichsania Yuanani